Pewarna Yang Digunakan Untuk Kerajinan Dari Bahan Keras Berupa Logam

Mini Frame Wayang, sumber Wiroto Craft

Pewarna Yang Digunakan Untuk Kerajinan Dari Bahan Keras Berupa Logam

Kerajinan logam termasuk sebuah karya seni yang di dalamnya terdapat nilai seni yang tinggi. Biasanya kerajinan logam ini digunakan untuk berbagai kebutuhan, misalnya saja sebagai souvenir. Supaya kerajinan logam tampil semakin cantik, tentu saja ia membutuhkan pewarna yang tepat.

Untuk memilih pewarna yang tepat tentu saja dilihat dari bahan yang digunakan untuk pembuatan kerajinan. Jadi memang tidak sembarang pewarna bisa digunakan untuk melapisi kerajinan logam. Apabila salah memilih jenis pewarna, maka nantinya tampilan logam tidak bisa sesuai yang diharapkan. Material logam juga dapat dipadu padankan dengan material lain semisal plat tembaga, steinless steel, almunium print, print flatbed, dan grafir laser. 

Ketika pemilihan jenis pewarna tepat, maka nantinya kerajinan dapat bertahan dalam jangka waktu yang panjang. Apalagi salah satu fungsi kerajinan logam ialah untuk pemanis ruangan dan menjadi barang yang memorable.

Namun jangan salah, untuk menciptakan kerajinan yang mempesona tidak cukup hanya memilih pewarna yang tepat saja. Jika pewarna yang dipilih sudah tepat, tetapi pengaplikasiannya salah bagaimana? Tentu saja kerajinan logam tidak bisa secantik yang diharapkan. Oleh sebab itu, pewarna pada kerajinan logam juga perlu diaplikasikan secara tepat.

Mengenal Kerajinan Logam

Sebelum membahas mengenai cara pengaplikasian pewarna yang tepat untuk kerajinan logam, kita akan membahas seputar kerajinan logam itu sendiri. Warna dari logam sebenarnya terdiri dari berbagai macam. Ada yang berwarna emas, perak, kemerahan, kecoklatan, hingga ada juga yang berwarna perak keabu-abuan. 

Untuk bentuk dari logam juga sangat beragam, mulai dari yang tebal dan berat, lalu ada juga yang pipih dan tipis dengan bobot ringan. Sifat dari logam sendiri mudah terkena korosi (karatan). Hal tersebut diakibatkan oleh udara, jadi tidak heran jika ada yang dilapisi dengan krom ataupun emas murni sebagai solusinya. Bahkan ada juga yang melapisi logam dengan cat supaya tidak berkarat.

Itulah mengapa kerajinan logam menjadi salah satu kerajinan yang memiliki nilai seni tinggi. Karena memang kerajinan yang satu ini membutuhkan perawatan yang ekstra. Tujuannya agar warna dari kerajinan logam tidak mudah memudar, sehingga membutuhkan perhatian yang lebih.

Contoh Lain: Souvenir Perusahaan Eksklusif

Pewarna yang Digunakan pada Kerajinan Logam

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya bahwa tidak semua jenis pewarna bisa digunakan untuk kerajinan logam. Jadi pemilihan jenis pewarna sangatlah diperhatikan dalam pembuatan kerajinan logam. Untuk pewarna yang cocok dan tepat untuk melapisi kerajinan ini ialah cat akrilik.

Cat akrilik merupakan pewarna yang paling cocok untuk melapisi kerajinan logam. Penggunaan cat akrilik ini dipilih karena memberikan efek warna yang dapat bertahan dalam waktu yang lama. Selain itu juga akan membuat lapisan warna tidak mudah retak. Cat akrilik dapat melindungi logam dari terpaan cuaca yang ekstrem dan tahan akan korosi.

Di dalam kandungannya, cat akrilik ini tidak mengandung zat yang beracun. Elastisitas yang dimiliki cat akrilik juga tinggi dan bukan bahan bakar. Namun perlu diingat bahwa cat akrilik memiliki sifat yang mudah kering. Jadi untuk pengaplikasiannya pada kerajinan logam harus dilakukan dengan cepat.

Meskipun terlihat mudah, namun tidak sembarang orang bisa mengaplikasikan cat ini loh. Karena pada saat akrilik sudah mengering, maka nantinya ia akan sulit untuk diganti ataupun dilepas. Jadi memang diperlukan tenaga profesional untuk mengerjakan pewarnaan ini.

Cara Tepat Mengaplikasikan Pewarna pada Kerajinan Logam 

Pemilihan pewarna yang tepat sangatlah penting untuk menjaga keawetan kerajinan logam. Jadi ketika kerajinan logam di rumah Anda sudah mulai rusak, Anda bisa memperbaruinya sendiri. Bagaimana, apakah Anda sudah siap menyulap kerajinan logam yang lama menjadi baru lagi? Simaklah bagaimana cara pengaplikasiannya di bawah ini.

1. Pilih Tempat yang Memiliki Ventilasi Besar

Berbagai benda logam yang Anda miliki bisa dibuat seperti baru lagi. Salah satunya dengan melakukan pengecatan ulang pada logam. Hal pertama yang perlu Anda lakukan ketika akan mengecat ulang logam ialah memilih tempat yang tepat. Pilihlah tempat yang memiliki ventilasi besar, hal ini dikarenakan Anda akan mengerjakan sesuatu yang mengandung partikel karat.

Setelah menentukan tempat yang tepat, Anda bisa mempersiapkan berbagai peralatan pendukung lainnya. Diantaranya ialah kain lap, kertas koran, masker, hingga sarung tangan. Masker digunakan untuk melindungi diri dari kelupasan cat lama yang bisa jadi mengandung timah. Tidak lupa juga siapkan lap basah yang nantinya berguna untuk proses pengerjaan.

2. Kelupas Cat Logam yang Lama

Jika Anda sudah menyiapkan tempat dan berbagai peralatan yang dibutuhkan, maka Anda bisa masuk ke tahap pengelupasan cat. Kelupaslah cat lama dari logam yang masih melapisi permukaan logam. Anda bisa menggunakan sikat kawat untuk membantu pengelupasan catnya. Namun tetap lakukan secara perlahan ya supaya kawatnya tidak melukai Anda.

Setelah itu laplah permukaan logam yang telah Anda sikat tadi menggunakan lap basah. Jika masih ada cat yang menempel pada permukaan logam, maka Anda bisa mengulang menyikatnya dengan sikat kawat. Kemudian lap kembali permukaan menggunakan kain basah. Buanglah kain basah setelah digunakan untuk mengelap tadi.

Kemudian Anda bisa mengelapnya dengan kain bersih untuk memastikan apakah permukaan logam sudah benar-benar bersih. Permukaan logam harus benar-benar bersih sebelum melakukan pengecatan ulang. Hal ini tidak lain dan tidak bukan untuk menentukan kualitas pengecatan. Ketika permukaan logam bersih sempurna, nantinya kualitas pengecatan akan baik. 

3. Mengamplas Permukaan Logam

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, bahwa Anda harus memastikan bahwa permukaan logam sudah bersih. Jadi setelah itu Anda bisa melakukan pengamplasan pada permukaan logam. Pengamplasan ini bertujuan untuk menjaga cat supaya dapat bertahan lama. 

Setelah melakukan pengamplasan, jangan lupa untuk mengelap permukaan logam sekali lagi. Gunakanlah kain lap yang basah untuk mengelapnya. Hal ini bertujuan agar sisa-sisa serpihan dapat menghilang dengan sempurna. Kemudian barulah logam bisa masuk ke tahapan selanjutnya.

4. Aplikasikan Primer

Gunakanlah primer sebelum melakukan pengecatan. Untuk logam yang berkarat, maka Anda bisa menggunakan primer seng kromat terlebih dahulu sebelum menggunakan primer biasa. Namun jika logam tidak berkarat, Anda bisa langsung mengaplikasikan primer biasa. Primer biasa ini memiliki bahan dasar minyak.

Sebelum mengaplikasikan primer, pastikan bahwa primer cocok dengan cat yang Anda gunakan. Karena Anda menggunakan cat akrilik jadi penggunaan primer berbahan dasar primer akan sesuai. Anda bisa mencari produk primer di pasaran yang memiliki kualitas terbaik dan khusus digunakan untuk logam. Hal ini berfungsi supaya primer bisa melekat dengan kuat ke permukaan logam.

Jika sudah, saatnya Anda mengaplikasikan primer untuk lapisan pertama. Pastikan Anda sudah mengaplikasikan primer hingga menutupi seluruh permukaan logam. Setelah itu, Anda bisa mulai mengaplikasikan lapisan primer yang kedua ke seluruh permukaan logam. 

Tujuan dari 2 kali pengaplikasian ini ialah untuk memberikan perlindungan yang terbaik. Karena logam rentan berkarat, maka ia membutuhkan perlindungan yang lebih. Selain itu, pengaplikasian primer 2 kali ini juga memberikan dampak baik pada cat. Cat akan menempel lebih sempurna dengan bantu primer tersebut.

Jika sudah 2 kali lapis, Anda bisa mengeringkan logam tersebut. Pastikan bahwa primer benar-benar sudah kering ya. Karena nantinya hasil dari pengecatan akrilik akan lebih bagus dan tahan lama jika lapisan primer sudah kering sempurna. Untuk berapa lama waktu pengeringannya tergantung dari produk primer yang Anda gunakan. 

5. Aplikasikan Cat Akrilik

Ketika lapisan primer sudah benar-benar kering, Anda bisa masuk ke tahap pengecatan. Aplikasikan cat akrilik ke seluruh permukaan logam. Jika sudah, Anda bisa mendiamkan logam hingga mengering seluruhnya. Cat akrilik ini memiliki sifat yang mudah kering, jadi Anda tidak akan menunggu lama.

Jika sudah kering, maka Anda bisa melakukan pengecatan lagi ke seluruh permukaan loga. Jadi sama seperti lapisan primer, pada pengecatan ini Anda juga melapisinya 2 kali. Hal tersebut untuk memberikan hasil pengerjaan yang maksimal. Setelah selesai, Anda bisa mendiamkan logam selama 36 hingga 48 jam.

Pengrajin Kerajinan Logam

Apakah Anda suka mengoleksi berbagai kerajinan logam untuk mempercantik rumah? Ataukah Anda membutuhkan kerajinan logam sebagai souvenir? Anda tidak perlu bingung lagi, karena Wiroto Craft hadir untuk memenuhi kebutuhan Anda tersebut.

Mulai dari miniatur, frame wayang, hingga berbagai kerajinan lainnya bisa Anda dapatkan di sini. Kami menggunakan pewarna yang tepat untuk mempercantik kerajinan logam yang kami produksi. Jadi Anda tidak perlu khawatir mengenai ketahanan dari kerajinan logam kami. 

Untuk informasi lebih lanjut terkait harga ataupun pemesanannya, Anda bisa menghubungi kami di kontak yang telah tersedia. Tunggu apalagi? Segera hubungi Wiroto Craft untuk memesan kerajinan logam yang Anda butuhkan, sebelum kehabisan slot pemesanan.

Written by